Jumat, 26 Desember 2008

Shogun 将軍

Shogun (将軍,) adalah istilah bahasa Jepang yang berarti jenderal. Dalam konteks sejarah Jepang, bila disebut pejabat shogun maka yang dimaksudkan adalah Sei-i Taishōgun (征夷大将軍) yang berarti Panglima Tertinggi Pasukan Ekspedisi melawan Orang Biadab (istilah "Taishōgun" berarti panglima angkatan bersenjata).
Sei-i Taishōgun merupakan salah satu jabatan jenderal yang dibuat di luar sistem Taihō Ritsuryō. Jabatan Sei-i Taishōgun dihapus sejak Restorasi Meiji. Walaupun demikian, dalam bahasa Jepang, istilah shōgu
n yang berarti jenderal dalam kemiliteran tetap digunakan hingga sekarang.


Pejabat shogun diangkat dengan perintah kaisar, dan dalam praktiknya berperan sebagai kepala pemerintahan/penguasa Jepang. Negara asing mengganggap shogun sebagai "raja Jepang", namun secara resmi shogun diperintah dari istana kaisar, dan bukan penguasa yang sesungguhnya. Kekuasaan tertinggi tetap berada di tangan Kaisar Jepang.



Zaman Nara dan zaman Heian

Kata "Sei-i" dalam Sei-i Taishōgun berarti penaklukan suku Emishi yang tinggal di wilayah timur Jepang. Suku Emishi dinyatakan sebagai orang barbar oleh orang Jepang zaman dulu. Sei-i Taishōgun memimpin pasukan penyerang dari arah pesisir Samudra Pasifik, dan di bawah komandonya terdapat Seiteki Taishōgun yang memimpin pasukan penyerang dari arah pesisir Laut Jepang. Selain itu dikenal Seisei Taishōgun yang memimpin pasukan penakluk wilayah Kyushu di bagian barat Jepang.

Dalam perkembangannya, istilah "Sei-i" (penaklukan suku Emishi) diganti pada zaman Hōki menjadi "Sei-tō" (penaklukan wilayah Timur). Namun istilah "penaklukan suku Emishi" (Sei-i) kembali digunakan sejak tahun 793. Istilah "Sei-i Shōgun" (jenderal penaklukan suku Emishi) mulai dipakai dalam dokumen resmi sejak tahun 720 (Yōrō tahun 4 bulan 9 hari 29) ketika Tajihi Agatamori diangkat sebagai Sei-i Shōgun. Istilah "Sei-tō Shōgun" (jenderal penaklukan wilayah timur) mulai dipakai sejak tahun 788 seperti catatan sejarah yang ditulis Ki no Kosami (730-797) yang ikut serta dalam ekspedisi ke wilayah timur.

Pada tahun 790, Ōtomo no Otomaro ditugaskan sebagai Sei-tō Taishi (Duta Besar Penaklukan Wilayah Timur). Dua tahun kemudian, nama jabatan tersebut diganti menjadi Sei-i Shi (征夷使, Sei-i Shi? Duta Penaklukan Wilayah Timur), atau bisa juga disebut Sei-i Shōgun (Jenderal Penaklukan Wilayah Timur).

Sakanoue no Tamuramaro diangkat sebagai Sei-i Taishōgun pada tahun 797 setelah sebelumnya menjabat Wakil Duta Penaklukan Wilayah Timur sekaligus Wakil Duta Penaklukan Suku Emishi di bawah komando Ōtomo no Otomaro. Pemimpin Emishi bernama Aterei yang bertempur pantang menyerah akhirnya berhasil ditangkap oleh Tamuramaro dan dibawa ke ibu kota, sedangkan selebihnya berhasil ditaklukkan. Pada praktiknya, Sakanoue no Tamuramaro adalah Sei-i Taishōgun yang pertama atas jasanya menaklukkan suku Emishi.

Selanjutnya dalam rangka peperangan melawan Emishi, Funya no Watamaro diangkat sebagai Sei-i Shogun (Jenderal Penaklukan Suku Emishi) pada tahun 811. Perang dinyatakan berakhir pada tahun yang sama, dan wakil shogun bernama Mononobe no Taritsugu naik pangkat sebagai Chinju Shōgun. Istilah "chinjufu" berarti pangkalan militer yang terletak di Provinsi Mutsu. Setelah itu, jabatan Sei-i Shōgun kembali dipulihkan sejak tahun 814.

Sejak zaman Nara hingga zaman Heian, jenderal yang dikirim untuk menaklukkan wilayah bagian timur Jepang disebut Sei-i Taishōgun, disingkat shogun. Jabatan yang lebih rendah dari Sei-i Taishōgun disebut Seiteki Taishōgun (征狄大将軍, panglima penaklukan orang barbar) dan Seisei Taishōgun (征西大将軍, panglima penaklukan wilayah barat). Gelar Sei-i Taishōgun diberikan kepada panglima keshogunan (bakufu) sejak zaman Kamakura hingga zaman Edo. Shogun adalah juga pejabat Tōryō (kepala klan samurai) yang didapatkannya berdasarkan garis keturunan.



Zaman Kamakura
Minamoto no Yoritomo memulai karier militer sebagai Tōryō (kepala klan Minamoto) di wilayah Kanto. Jabatan kepala klan bukan merupakan jabatan resmi di bawah sistem hukum Ritsuryō, dan kedudukan Yoritomo tidak jauh berbeda dengan Taira no Masakado atau pemimpin pemberontak lain di daerah.

Pada tahun 1190, Yoritomo diangkat sebagai jenderal pengawal kaisar (Ukone no Taishō) yang merupakan posisi resmi dalam pemerintahan. Jabatan sebagai jenderal pengawal kaisar mengharuskannya tinggal di ibu kota Kyoto. Jabatan ini tidak sesuai bagi Yoritomo yang berambisi menguasai secara total wilayah Kanto. Yoritomo mengundurkan diri dari jabatan jenderal pengawal kaisar, namun tetap mempertahankan hak istimewa sebagai mantan jenderal tertinggi (Sakino-u Taishō).

Setelah mantan Kaisar Go-Shirakawa mangkat, Minamoto Yoritomo diangkat sebagai Sei-i Taishōgun pada tanggal 21 Agustus 1192. Pemerintahan militer yang didirikan Yoritomo di Kamakura dikenal sebagai Keshogunan Kamakura.



Sumber : Sei-i Taishōgun mō hitotsu no kokkashuken and Wikipedia


Sabtu, 13 Desember 2008

Cosplay (コスプレ)

Cosplay (コスプレ) adalah istilah dari bahasa Inggris buatan Jepang (wasei-eigo) yang berasal dari gabungan kata "costume" (kostum) & "play" (bermain). Cosplay artinya hobi mengenakan pakaian beserta aksesori dan rias wajah seperti yang dikenakan tokoh-tokoh dalam anime, manga, dongeng, permainan video, penyanyi dan musisi idola, dan kartun Nickelodeon. Orang yg melakukan cosplay disebut cosplayer, Di kalangan penggemar, cosplayer juga disingkat sebagai layer.



Sejak paruh kedua tahun 1960-an, penggemar cerita dan film fiksi ilmiah di Amerika Serikat sering mengadakan konvensi fiksi ilmiah. Peserta konvensi mengenakan kostum seperti yang yang dikenakan tokoh-tokoh film fiksi ilmiah seperti Star Trek. Budaya Amerika Serikat sejak dulu mengenal bentuk-bentuk pesta topeng (masquerade) seperti dalam perayaan Haloween dan Paskah
Tradisi penyelenggaraan konvensi fiksi ilmiah sampai ke Jepang pada dekade 1970-an dalam bentuk acara peragaan kostum (costume show). Di Jepang, peragaan "cosplay" pertama kali dilangsungkan tahun 1978 di Ashinoko, Prefektur Kanagawa dalam bentuk pesta topeng konvensi fiksi ilmiah Nihon SF Taikai ke-17.
Selain di Comic Market, acara cosplay menjadi semakin sering diadakan dalam acara pameran dōjinshi dan pertemuan penggemar fiksi ilmiah di Jepang.
Majalah anime di Jepang sedikit demi sedikit mulai memuat berita tentang acara cosplay di pameran dan penjualan terbitan dōjinshi. Liputan besar-besaran pertama kali dilakukan majalah Fanroad edisi perdana bulan Agustus 1980. Edisi tersebut memuat berita khusus tentang munculnya kelompok anak muda yang disebut "Tominoko-zoku" ber-cosplay di kawasan Harajuku dengan mengenakan kostum baju bergerak Gundam. Kelompok "Tominoko-zoku" dikabarkan muncul sebagai tandingan bagi Takenoko-zoku (kelompok anak muda berpakaian aneh yang waktu itu meramaikan kawasan Harajuku). Istilah "Tominoko-zoku" diambil dari nama sutradara film animasi Gundam, Yoshiyuki Tomino, dan sekaligus merupakan parodi dari istilah Takenoko-zoku. Foto peserta cosplay yang menari-nari sambil mengenakan kostum robot Gundam juga ikut dimuat. Walaupun sebenarnya artikel tentang Tominoko-zoku hanya dimaksudkan untuk mencari sensasi, artikel tersebut berhasil menjadikan "cosplay" sebagai istilah umum di kalangan penggemar anime.

Sebelum istilah cosplay digunakan oleh media massa elektronik, asisten penyiar Minky Yasu sudah sering melakukan cosplay. Kostum tokoh Minky Momo sering dikenakan Minky Yasu dalam acara temu darat mami no RADI-karu communication yang disiarkan antara lain oleh Radio Tōkai sejak tahun 1984. Selanjutnya, acara radio yang sama mulai mengadakan kontes cosplay. Dari tahun 1989 hingga 1995, di tv asahi ditayangkan ranking kostum cosplay yang sedang populer dalam acara Hanakin Data Land.

Sekitar tahun 1985, hobi cosplay semakin meluas di Jepang karena cosplay telah menjadi sesuatu hal yang mudah dilakukan. Pada waktu itu kebetulan tokoh Kapten Tsubasa sedang populer, dan hanya dengan kaus T-shirt pemain bola Kapten Tsubasa, orang sudah bisa "ber-cosplay". Kegiatan cosplay dikabarkan mulai menjadi kegiatan berkelompok sejak tahun 1986. Sejak itu pula mulai bermunculan fotografer amatir (disebut kamera-kozō) yang senang memotret kegiatan cosplay


Kalau di Jepang,umumnya peserta cosplay bisa dijumpai dalam acara yang diadakan perkumpulan sesama penggemar (dōjin circle), seperti Comic Market, atau menghadiri konser dari grup musik yang bergenre visual kei. Penggemar cosplay termasuk cosplayer maupun bukan cosplayer sudah tersebar di seluruh penjuru dunia, yaitu Amerika, RRC, Eropa, Filipina, maupun Indonesia.
Kalau di Indonesia sangat jarang ditemukan Cosplayer yang mengenakan pakaian dari komik luar asia, beberapa menggunakan tipe eropa tetapi dikarenakan di ambil dari manga/manwa bukan dari komik luar asia.

Pada awalnya cosplay tidak begitu banyak di kenal di Indonesia. Pada awal 2000-an, beberapa event seperti Gelar Jepang UI mengadakan Event Cosplay. Tetapi saat itu belum ada yang berminat, cosplay pertama saat itu hanyalah EO dari acara Gelar Jepang tersebut.
Beranjak dari Event Jepang, beberapa pemuda-pemudi (kebanyakan pemudi) di Bandung memperkenalkan gaya Harajuku dan hadirnya cosplayer pertama yang bukan merupakan EO saat itu. Berlanjut hingga sekarang, hampir tiap bulannya selalu ada event cosplay di Jakarta.

Beberapa event yang sering hadir adalah
:
* Gelar Jepang. Biasanya ada di Universitas. Umumnya di UI
* Bunkasai. Biasanya ada di Universitas.
* Hellofest.
* Animonster event. Beberapa event yang disponsori oleh animonster termasuk event cosplay di dalamnya.
* Extravaganza, Cosplayer berdialog kocak, cosplay kartun Nickelodeon dan anime Jepang dijadikan satu dalam Extravaganza di bagian cerita yang berjudul "Sasuke", Putri Salju muncul dibagian selanjutnya.

Sumber : Layer ,Wikipedia ,Cnet dan Cosplay

Kamis, 11 Desember 2008

Maneki Neko [招き猫]

Maneki Neko (招き猫) adalah pajangan karakter kucing dari Jepang, dibuat dari bahan porselen atau keramik dengan sebelah 'kaki depan' yang diangkat seperti sedang memanggil seseorang.


Di Jepang Maneki Neko dipercaya bisa membawa keberuntungan kepada pemiliknya & biasa dipajang di toko, restoran dan tempat usaha lainnya. Maneki Neko yang mengangkat kaki depan sebelah kanan dipercaya mendatangkan uang. Sedangkan kaki depan sebelah kiri yang diangkat dipercaya mendatangkan pembeli. Maneki Neko biasanya tidak ada dengan kedua belah kaki depan diangkat karena bakal diduga "menyerah angkat tangan". Maneki Neko biasanya kucing belang tiga, walaupun ada juga yang berwarna emas dan hitam.

Kucing yang menjadi model Maneki Neko konon sedang mencuci muka dengan menggunakan sebelah kaki depan. Model Maneki Neko adalah jenis kucing Japanese Bobtail dengan buntut pendek seperti buntut kelinci
Maneki Neko juga bisa dibuat dari bahan-bahan lain seperti plastik atau kain perca. Di dalam bahasa Inggris umum dikenal sebagai Fortune Cat atau Beckoning Cat. Maneki Neko juga bisa ditemui sebagai bentuk berbagai macam barang seperti gantungan kunci, celengan, hingga pengharum ruangan.
Sebagian besar Maneki Neko merupakan contoh klasik untuk kitsch yang bisa dibuat dalam berbagai warna, aneka gaya dan ragam hiasan.

Maneki Neko dianggap sebagai benda pembawa keberuntungan. Orang Jepang banyak yang membelinya di tahun baru. Di beberapa daerah di Jepang, Maneki Neko banyak dijual bersama Kumade di kios-kios pasar kaget di sekitar kuil Shinto. Toko khusus yang menjual Maneko Neko dalam berbagai ukuran sering dijumpai di kota dengan tradisi dagang yang kuat.

Di pinggiran kota Takasaki di prefektur Gunma terkenal sebagai pusat produksi Maneki Neko yang dibuat bersama-sama dengan Daruma. Teknik produksi yang paling banyak dipakai adalah Hariko(rangka kayu yang ditempel dengan washi). Selain itu, Maneki Neko banyak yang dibuat dari keramik atau plastik.


Asal-usul Maneki Neko

# Legenda Jishōin
Cerita ini tentang samurai bernama Ōta Dōkan yang hampir kalah dalam Pertempuran Egotagahara (sekitar 1476-1478) dan tersesat di jalan. Di depannya, muncul kucing yang melambaikan tangan mengajak untuk beristirahat di kuil Jishōin (
distrik Shinjuku, Tokyo). Setelah beristirahat kekuatan Ōta Dōkan pulih kembali dan bisa memenangkan pertempuran. Sebagai rasa terima kasihnya, patung Jizōson berbentuk kucing dipersembahkan kepada sang kucing. Nantinya patung berbentuk kucing ini disebut-sebut sebagai cikal bakal Maneki Neko.
Ada juga cerita lain mengatakan seorang pedagang kaya yang kematian anak tercinta mempersembangkan patung patung Jizōson berbentuk kucing di kuil Jishōin.

# Legenda Gōtokuji
Dalam perjalanan pulang berburu dengan burung elang, generasi kedua penguasa wilayah han Hikone di zaman Edo yang bernama Ii Naotaka, lewat di depan kuil Gōtokuji (
distrik Setagaya, Tokyo). Pada saat itu, kucing peliharaan milik pendeta yang berada di depan pintu gerbang seperti memanggilnya untuk masuk. Ii Naotaka mengikuti ajakan si kucing agar masuk ke kuil untuk beristirahat sejenak. Ketika baru saja meluruskan kaki, tiba-tiba hujan disertai petir turun dengan lebatnya. Ii Naotaka merasa sangat gembira tidak jadi basah kehujanan. Sebagai rasa terima kasihnya kepada sang kucing, Ii Naotaka menyumbangkan uang untuk membangun kembali kuil Gōtokuji yang sudah rombeng menjadi kuil yang megah.
Ketika si kucing mati, pendeta mendirikan kuburan untuk si kucing. Setelah lewat beberapa lama, bangunan bernama Manekineko-dō didirikan di lingkungan kuil berikut patung bernama Manegineko (招福猫児) berbentuk kucing sedang mengangkat sebelah tangan.
Kuil Gōtokuji dan merupakan kuil keluarga klan Ii. Di kuil Gōtokuji terdapat makam Ii Naosuke yang tewas akibat pembunuhan di luar pintu gerbang Sakuradamon, Istana Edo pada tahun 1860.


Sumber : *Maneki neko Club and Wikipedia

Minggu, 09 November 2008

Snowflake

冷たい雨が今雪に変わるやけに静かになる街
君は今どこでどんな風に過ごしている
白くなった息も分かる距離で
あの日同じ景色を見ていた

ささやかな毎日の中で
どれだけ君を見つけただろう?
流れる季節が遠ざかる前に
もう一度逢いたい

気付かないくらいの優しさとかきょうの服が似合うとか
幸せはきっとそんな風に造られてく
繋いだ手が温めていた夢
ずっと描き掛けのまま一人

止めないで溢れ出る涙
甘い記憶が燃えて落ちる
足跡は軈て白くけされても

君を忘れない
ささやかな毎日の中で
どれだけ君を見つけただろう?
流れる季節が遠ざかる前に
もう一度だけ

どんなに夢は儚くても
何時かは消えゆく運命でも
足跡は軈て白くけされても
君を忘れない

Rabu, 29 Oktober 2008

ただ、ありがとう

ただありがとうを 伝えたくて ただ キミの笑顔を 見たくて
もう振り向かないよ 瞳の先へ
いま 幸せを伝えたくて 大切な人が誰かってね
ありがとう キミと出会えて

このすべての 覚えたこと それはいつも it's hard for me
でも何度も つまずいて それでも今ここにいるのは 描いていたから
いつかきっと 信じていたのさ everything we know つながるよ…今

ただありがとうを 伝えたくて ただキミの笑顔を 見たくて
もう振り向かないよ 瞳の先へ
まだうまく伝えられなくて 大切な人が誰かってね
ありがとう キミと出会えて

真夜中空見上げnot knowing
震える脅える揺れるnot showing
その上どうしようもない
不安で眠れない
かすかな声で叫ぶんだ
「さようなら涙の日々よ」
Your heart and soul is in, feel it!
昨日と違う明日にするよ

もしもずっと そばにいてくれたら everything we know はじまるよ…今

そのキミの溢れる笑顔が 悲しみをやさしさに変えて
もう振り向かないよ瞳の先へ
この幸せを伝えたくて大切な人はキミだってね
ありがとう キミと出会えて

手と手を繋いで yeah! いつか話した
夢の続きを叶えよう I'll be ready


ただありがとうを 伝えたくて ただ キミの笑顔を 見たくて
もう振り向かないよ 瞳の先へ
いま 幸せを伝えたくて 大切な人が誰かってね
ありがとう キミと出会えて



Monkey Majik



Selasa, 15 Juli 2008

Hentai 変態

Hentai (変態 / へんたい) adalah kata dalam bahasa Jepang yang memiliki pengertian "penampilan yang aneh" atau "abnormalitas". Tapi..biasanya dalam percakapan sehari-hari, Hentai sering diartikan sebagai "porno"dan sering digunakan di banyak negara selain Jepang untuk menyebut game, anime/ manga yang menampilkan adegan seksual.
Di Jepang sendiri, Hentai tidak berarti game, anime, atau manga porno; orang lebih memilih menggunakan kata "jū hachi kin" (18; untuk 18 tahun ke atas), "echii/H anime" (anime pornografi) "eroanime" (エロアニメ; singkatan dari erotic anime), atau "seinen" (成年; dewasa, istilah yang mungkin rancu dengan kata pemuda) untuk merujuk pada hal-hal tersebut.

Kata "hentai" sering juga digunakan (diluar Jepang) untuk merujuk pada animasi pornografi umum dan tidak selalu berupa anime atau manga. Kata ini sering digunakan untuk menamai versi porno dari kartun atau karakter yang pernah diciptakan sebelumnya (misalnya:Naruto XXX,> Princess Jasmine Hentai)

Di Indonesia, kata Hentai seringkali mengalami miskonsepsi. Beberapa orang menafsirkan Hentai sebagai adegan hubungan seks dalam bentuk anime, namun sebagian menganggap bahwa gambar telanjang juga termasuk Hentai.

Selain dalam bentuk Film maupun Komik, Hentai sekarang telah berkembang kedalam bentuk game. Dalam bahasa inggris disebut Adult-Bishoujo Game. Game-game seperti X-Change, Water Closet dan sebagainya. Sama seperti game-game lain, game-game ini mempunyai genre tersendiri. Mulai dari Komedi (X-Change, Amy's Fantasies), 100% Sex (Fatal Relation, Water Closet, Sensei), Love-Story (Snow Drop, Private Nurse), Simulasi(The Maid's Story, True Love), hingga RPG (Brave Soul).

Tetapi tidak selamanya game hentai itu menjijikkan. Jika cerita yang ditawarkan menarik, maka ada kemungkinan cerita dari game tersebut diangkat menjadi game non-hentai, seperti game Fate/Stay Night.


Shōnen 少年

Shōnen (少年/shounen) adalah suatu sebutan genre yang digunakan untuk mengkategorikan manga/anime yang dikonsumsi remaja lelaki. Manga atau Anime yang bergenre shonen biasanya berseri sangat panjang dan memiliki basis fans yang lumayan besar.
Manga/Anime shonen memiliki beberapa ciri khas. Pertama ialah plot ceritanya yang biasanya heroik, penuh action. Ada juga yang bertemakan love comedy yang menampilkan seorang tokoh lelaki yang culun dikelilingi oleh gadis-gadis cantik dengan karakter yang sepertinya hampir sama di manga/anime lain. Kedua, manga shonen ini biasanya menampilkan fanservice yang berbeda-beda kadarnya.
Seperti di manga Samurai Deeper Kyo yang setiap volumenya selalu ada yang dipegang/diraba payudaranya, atau memakai baju yang sangat terbuka maupun ketat. Dalam manga/anime shonen yang bertema love comedy fanservice sudah seperti kewajiban.

Manga bergenre shonen biasanya terbit di majalah komik yang sudah ada. Mereka biasanya terbit seminggu-2 minggu sekali. Sekali terbit, satu judul biasanya terbit 30-40 halaman. Biasanya setiap sekitar itu disebut chapter.

Manga/anime shonen berpengaruh pada kultur masyarakat Indonesia. Dulu, ketika Dragon Ball pertama kali tayang, Para remaja, maupun anak kecil tidak mau ketinggalan menontonnya. Biasanya gaya gambar komikus Indonesia yang bergenre shonen juga tak lepas dari gaya gambar mangaka shonen yang sudah ada.
Para penerbit Indonesia juga sangat peduli dengan penerbitan manga bergenre ini. Sebut saja Naruto, One Piece, Gokusen, Dragon Ball dan sebagainya yang diterbitkan dalam bahasa Indonesia.

Di Jepang, basis fans genre ini sangatlah kuat. Sebut saja fans Naruto dan One Piece yang sangat besar, bisa dilihat dari nominal penjualan merchandise maupun komiknya.